Cara Memisahkan Bilangan Ganjil dan Genap Dari Deretan Angka Dengan Visual Basic 6.0 (VB6)

Pada artikel kali ini Admin akan berbagi code vb6 yang berguna untuk memisahkan bilangan ganjil dan genap dari suatu deretan angka.

Kali ini Admin akan memberikan contoh memisahkan bilangan ganjil dan genap dari deretan angka 1-100 menggunakan vb6 :

Output

Berikut dibawah ini adalah langkah-langkah pembuatanya :
1. Buka Form VB6 Standar EXE
2. Pada Form1 tanamkan beberapa kontrol berikut :
2 ListBox
2 TextBox
2 CommandButton dan,
Beberapa Label
3. Desainlah Form seperti gambar dibawah ini :

Desain Form

4. Setelah mendesain Form seperti diatas kemudian ketikan kode dibawah ini :

Option Explicit

Private Sub Command1_Click()
If Text1.Text = "" Or Text2.Text = "" Then
MsgBox "Angka tidak boleh kosong", vbInformation, "Info"
Text1.SetFocus
Else

    Dim i As Integer
    
    ' Kosongkan ListBox sebelum menambahkan hasil baru
    List1.Clear
    List2.Clear
    
    ' Iterasi dari 1 sampai 100
    For i = Text1.Text To Text2.Text
        If i Mod 2 = 0 Then
            ' Jika bilangan genap, tambahkan ke ListBoxEven
            List2.AddItem i
        Else
            ' Jika bilangan ganjil, tambahkan ke ListBoxOdd
            List1.AddItem i
        End If
    Next i
    End If
    
End Sub

Private Sub Command2_Click()
List1.Clear
List2.Clear
Text1.Text = ""
Text2.Text = ""
Text1.SetFocus
End Sub

Private Sub Form_Activate()
Text1.SetFocus
End Sub

Private Sub Form_Load()
Text1.Text = ""
Text2.Text = ""
End Sub

5. Setelah mengetikan kode sperti diatas jalankan project anda dengan menekan tombol F5/RUN, jika tidak ada error masukan angka, dari angka 1 sampai angka 100 dan tekan tombol Proses, hasilnya akan tampak pada gambar diatas artikel ini.

Demikianlah postingan kali ini tentang Cara Memisahkan Bilangan Ganjil dan Genap Dari Deretan Angka Dengan Visual Basic 6.0 (VB6).

Semoga artikel ini bermanfaat buat kita semua,Amin.

Selamat mencoba semoga berhasil.

No comments: